
Jumat, 25 Agustus 2023
Bertempat di Ruang Sidang Utama PN Pandeglang, Sekretaris PN Pandeglang Elvis Reza Almany, S.T, S.H, berserta jajaran Pengadilan Negeri Pandeglang menyaksikan Pagelaran Wayang Kulit Dengan Lakon Semar Bangun Kayangan melalui Zoom Meeting sesuai dengan instruksi Sekretaris Mahkamah Agung dalam rangka memperingati HUT ke 78 Mahkamah Agung RI.
Kegiatan Wayang Kulit ini dibuka langsung oleh Ketua MAhkamah Agung Republik Indonesia (Prof. Dr. H.M. Syarifuddin, S.H., M.H.), Acara dimulai pada pukul 19.00 WIB dan disaksikan oleh seluruh bagian dari empat badan peradilan seluruh Indonesia.